Pengantar Ketua Pengadilan

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Salam sejahtera. Rahayu rahayu rahayu.

Pengadilan Negeri Wonosari telah resmi meluncurkan website dengan alamat http://pn-wonosari.go.id dan email: pnwonosari@yahoo.co.id berdasarkan Surat Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta Nomor: KPT/22/PT.DIY/III/2011 tanggal 21 Maret 2011 tentang Penggunaan Alamat Website dan E-mail Pada Pengadilan Negeri Wonosari. Website ini merupakan implementasi dari Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI  Nomor: 1-144/KMA/SK/I/2011 tanggal 5 Januari 2011 tentang Pedoman Pelayanan Informasi di Pengadilan yang diperbaharui dengan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor: 2-144/KMA/SK/III/2011 tanggal 30 Agustus 2022 tentang Standar Pelayanan Informasi Publik di Pengadilan.

Website ini dimaksudkan untuk memberikan informasi yang cepat terhadap pencari keadilan dan masyarakat umum mengenai proses perkara, jadwal persidangan, layanan hukum, transparansi keuangan, profil organisasi dan berita-berita Pengadilan Negeri Wonosari lainnya. Melalui situs ini kami bertekad untuk melaksanakan Visi dan Misi Pengadilan Negeri Wonosari dan memberikan pelayanan hukum yang maksimal bagi masyarakat pencari keadilan.

Harapan kami semoga dengan adanya website resmi Pengadilan Negeri Wonosari ini dapat mendukung upaya transparansi, akuntabilitas di lingkungan peradilan dan mempercepat tercapainya modernisasi peradilan di Indonesia.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Annisa Noviyati, S.H., M.H.Li.